Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

3 Tantangan Kerja Remote untuk Ibu Rumah Tangga: Cara Mengatasinya Lengkap

Kerja remote ibu rumah tangga

Halo teman online! Menjadi ibu rumah tangga bukan menjadi halangan untuk tetap mendapatkan penghasilan. Salah satu cara paling cocok untuk para ibu rumah tangga adalah kerja remote. Sekarang ini ada banyak sekali kerja remote untuk ibu rumah tangga dengan gaji yang menggiurkan.

Bagi ibu rumah tangga yang memiliki tanggung jawab atas rumah tangga dan keluarga, kerja remote ini menjadi solusi yang menarik. Namun, ada banyak tantangan yang harus dihadapi jika ibu rumah tangga menjalani kerja remote.

Beberapa tantangan yang sering dialami oleh ibu rumah tangga ketika bekerja dari rumah adalah kesulitan dalam mempertahankan fokus, perasaan terisolasi, dan kesulitan dalam memisahkan antara pekerjaan remote dan kehidupan pribadi.


Tantangan Kerja Remote untuk Ibu Rumah Tangga

Sebelum teman online berpikiran untuk memulai kerja remote atau kerja dari rumah, ada beberapa hal yang harus kamu ketahui terlebih dahulu. Beda dengan kerja pada umumnya, kerja remote khususnya untuk ibu rumah tangga memiliki lebih banyak tantangan, berikut diantaranya.

Kerja remote ibu rumah tangga

1. Kesulitan Fokus

Salah satu tantangan utama bagi ibu rumah tangga yang bekerja dari rumah adalah kesulitan untuk fokus pada pekerjaan mereka. Gangguan dari keluarga dan urusan rumah tangga seringkali membuat sulit untuk benar-benar terfokus pada tugas-tugas mereka.

Anak yang membutuhkan perhatian, suami yang bertanya-tanya, atau bahkan tumpukan cucian yang menunggu untuk dilipat seringkali menjadi distraksi yang mengganggu dalam bekerja.

Cara mengatasi masalah ini adalah menciptakan lingkungan kerja yang tenang dan terpisah dari area rumah tangga lainnya. Membuat jadwal yang jelas dan membuat komitmen untuk mengikuti jadwal tersebut juga dapat membantu meningkatkan fokus dan produktivitas.

2. Perasaan Terisolasi

Meskipun bekerja dari rumah menawarkan fleksibilitas yang luar biasa. Namun, bagi sebagian ibu rumah tangga hal ini dapat menyebabkan perasaan terisolasi dan kesepian. Terutama untuk teman online yang tidak memiliki banyak interaksi sosial di luar pekerjaan.

Penting bagi teman online untuk tetap aktif secara sosial untuk mengatasi perasaan ini. Baik melalui komunikasi online dengan rekan kerja atau bergabung dalam komunitas atau kelompok yang memiliki minat yang sama.

Selain itu, mengatur waktu untuk bertemu dengan teman-teman atau bahkan mengikuti kursus atau acara di luar rumah juga bisa membantu mengurangi perasaan terisolasi.

3. Kesulitan Memisahkan Pekerjaan dan Kehidupan Pribadi

Salah satu kesulitan terbesar dari kerja remote bagi ibu rumah tangga adalah kesulitan memisahkan pekerjaan dan kehidupan pribadi. Tanpa batasan yang jelas antara waktu kerja dan waktu istirahat, teman ony akan kesulitan untuk benar-benar menenangkan pikiran dan rileks setelah selesai bekerja.

Nah, cara untuk mengatasi masalah ini adalah teman online harus menetapkan batas yang jelas antara waktu kerja dan waktu istirahat. Ini bisa berarti menetapkan jadwal kerja yang konsisten dan menahan diri dari godaan untuk bekerja di luar jam kerja.

Buat jadwal yang membantumu untuk memisahkan pekerjaan dan waktu bersantai. Mulai dari berjalan-jalan setelah selesai bekerja atau menikmati waktu berkualitas dengan keluarga, juga dapat membantu mengurangi stres dan kelelahan.


Rekomendasi Pekerjaan Remote untuk Ibu Rumah Tangga

Tantangan kerja remote

Setelah teman online mengetahui beberapa tantangan di atas, tapi masih tetap ingin mencoba kerja remote. Berikut rangkuman beberapa rekomendasi kerja remote terbaik untuk para ibu rumah tangga. Jika teman online ingin mulai kerja remote, bisa coba beberapa pekerjaan berikut.

1. Penulis Online

Kerja remote pertama yang aku rekomendasikan adalah menjadi SEO Content Writer atau digital writer lainnya. Anda bisa membuat konten artikel yang dikirim lewat sistem online. Ada banyak platform yang menyediakan pekerjaan ini, silahkan eksplor saja di internet.

Saat mulai menulis online, teman online tidak perlu laptop baru dan bisa mulai mencoba lewat Smartphone. Meskipun tidak menggunakan Smartphone terbaru, teman online masih bisa menjadi penulis online dan bekerja di rumah sambil mengurus anak.

2. Remote Customer Service

Customer Services sekarang ini tidak harus pergi ke kantor setiap harinya. Sekarang ini kamu bisa melayani customer lewat call center, live chat, maupun email di rumah. Meskipun bekerja di rumah, teman online harus tetap melayani keluhan dan pertanyaan pelanggan dengan professional.

Dibutuhkan kemampuan komunikasi yang baik untuk melayani pelanggan secara online dari jarak jauh. Ketika menghadapi pelanggan yang marah, kamu tetap harus sabar dan ramah dalam melayaninya. Berikan solusi terbaik yang bisa membuat mereka puas.

3. Penerjemah

Rekomendasi kerja remote untuk ibu rumah tangga berikutnya adalah menjadi penerjemah. Jika teman online menguasai bahasa asing, maka kerja remote satu ini sangat cocok dan wajib dicoba. Sekarang ini sudah banyak translator yang bekerja dari rumah.

Dengan kemampuan bahasa asing yang dimiliki, kamu bisa mendapatkan uang tambahan tanpa harus meninggalkan anak. Dengan menguasai bahasa asing ini juga membuka peluang untuk menjadi guru les bahasa secara online.


Peluang Kerja Remote untuk Ibu Rumah Tangga

Menjadi ibu rumah tangga bukan berarti tidak bisa tetap bekerja. Ada banyak peluang pekerjaan remote yang bisa Anda coba secara gratis dari rumah, bahkan sambil mengurus anak. Contohnya seperti yang saya sebutkan di atas tadi dan masih banyak lagi.

Nah, bagi Anda para ibu rumah tangga yang ingin belajar lebih jauh mengenai kerja remote, bisa kunjungi website darijauh.com. Ada banyak tips kerja remote dan berbagai informasi mengenai kerja remote yang bisa membantu Anda menemukan jenis pekerjaan remote yang paling cocok.

19 komentar

19 komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi
  • lendyagasshi
    lendyagasshi
    2 April 2024 pukul 23.19
    kerja remote adalah salah satu bentuk aktualisasi ibu ketika berada di rumah yaa..
    Tetap produktif dan berkarya sesuai passion. Tapi tantangannya tentu banyak. Selain memang kudu memanfaatkan waktu dengan optimal di jam-jam produktif bekerja, jangan sering kedistrak sama hal-hal yang bikin pekerjaan jadi gak beres-beres.
    Reply
  • Eka FL
    Eka FL
    2 April 2024 pukul 22.47
    kalau buat aku pribad, tantangan terbesar kerja remote itu adalah mengatur waktu. kalu soal memisahkan urusan pekerjaan dan rumah yaaa itu mah harus adaptasi ya namanya juga kerja dirumah. bisa nih mengunjungi situs darijauh.com. buat cari tahu tips kerja remote terlebih soal manajemen waktu
    Reply
  • Eka FL
    Eka FL
    2 April 2024 pukul 22.47
    kalau buat aku pribad, tantangan terbesar kerja remote itu adalah mengatur waktu. kalu soal memisahkan urusan pekerjaan dan rumah yaaa itu mah harus adaptasi ya namanya juga kerja dirumah. bisa nih mengunjungi situs darijauh.com. buat cari tahu tips kerja remote terlebih soal manajemen waktu
    Reply
  • Kyndaerim
    Kyndaerim
    2 April 2024 pukul 22.29
    Penuh tantangan memang kalo kerja remote itu yah, bukan buat irt aja sih. Yg jelas, bisa konsisten menghasilkan cuan, tapi tetap bisa kumpul sama keluarga juga. Sekalian mau kepoin darijauh.com ah..
    Reply
  • GE MAULANI
    GE MAULANI
    2 April 2024 pukul 21.06
    Bersikap kadang ibu rumah tangga itu susah misahin antara harus kerja dan kehidupan pribadi apalagi kalau masih punya anak yang toddler. Untung aja sekarang udah banyak pekerjaan yang bisa digeluti ibu rumah tangga dari rumah ya kayak jadi penulis penerjemah, dan customer service
    Reply
  • Sabrina
    Sabrina
    2 April 2024 pukul 20.59
    Sekarang banyak sekali ya peluang untuk para momi alias ibu rumah tangga untuk kerja remote, banyak platform yang tersedia namun memang harus dikelola dengan sangat baik dengan bekerja remote seperti ini dari sisi waktu termasuk juga soal pengerjaannya wajib fokus
    Reply
  • Siti Mustiani
    Siti Mustiani
    2 April 2024 pukul 20.00
    Emang ada aja yaahh tantangan kalau lagi kerja remote di rumah, tapi ternyata ada yahhh yang bisa dilakukan di rumah terutama untuk ibu rumah tangga.
    Reply
  • Tukang jalan jajan
    Tukang jalan jajan
    2 April 2024 pukul 19.55
    tetap bisa bekerja dengan beberapa job desk yang bisa dipilih, walaupun remote dari rumah tapi tetep harus dibuat waktu kerja yang tepat dan dibagi antara urusan pribadi, rumah tangga dan kerjaan biar tetep profesional
    Reply
  • Putu Felisia
    Putu Felisia
    2 April 2024 pukul 19.25
    Nah itu saya banget sulit fokus dan kalau lagi chat/meeting pagi susah karena nyampur sama pekerjaan rumah.
    Reply
  • Yuni Bint Saniro
    Yuni Bint Saniro
    2 April 2024 pukul 16.04
    Iya sih. Aku udah lama kerja remote dari rumah. Emang kerasa banget kalau sulit fokus tuh. Merasa kesepian juga iya. Terus agak susah memisahkan kehidupan pribadi sama kerjaan,euy.Hehehe
    Reply
  • rejekingalir.com
    rejekingalir.com
    2 April 2024 pukul 15.00
    Tantangan bekerja remote memang sesuatu ya kak. Namun senangnya banyak pilihan nih, tinggal sesuaikan dengan passionnya
    Reply
  • Didik Purwanto
    Didik Purwanto
    2 April 2024 pukul 13.51
    Setuju bgt tuh kak. Yg plg utama sih emg fokus. Soalnya kita msh hdp ama keluarga. Tentu ada wkt2 mereka butuh bantuan kita. Di saat kita krj, masa kerjaan ditinggal. Kecuali kl kluarga bs mengerti ya.

    Ditambah lg akses, terutama jatingan internet yg bggak stabil, bimin kerjaan remote tuh susah bgt dijalanin.

    Tetap semangat mencari cuan kak dr kerjaan remote. Kita yakin pasti bisa.
    Reply
  • HendraDigital
    HendraDigital
    2 April 2024 pukul 12.00
    Kerja remote sih paling cocok untuk IRT. Karena tetap bisa bekerja meski beraktivitas dari rumah aja. Namun nggak selamanya kerja remote itu nyaman. Harus tau risiko atau challenge apa aja yang bakal dihadapi jika bekerja dari rumah.

    Saya juga pernah sih kerja dari rumah. Memang benar, untuk bisa fokus mengerjakan satu artikel itu sulit banget. Ada aja halangannya. Well, meski bagaimanapun, apapun jenis kerjaannya, pasti selalu ada tantangannya masing-masing. Jadi, ya dinikmati aja agar pekerjaan yang kita jalani akan terasa nyaman.
    Reply
  • Laily M Octavia
    Laily M Octavia
    2 April 2024 pukul 11.05
    Kudu pinter-pinter bagi waktu ya bun. Apalagi kalo ada anaknya pasti ribet banget ya.
    Reply
  • Deeva Collection
    Deeva Collection
    2 April 2024 pukul 09.27
    Asalkan mau berusaha dan mau untuk berbuat, berinovasi dan meingkatkan skill, peluan untuk kerja secara remote jug abanyak dan masih terbuka lebar ya, Kak. Meskipun demikian kalua kerja remote memang kudu aware selalu dengan sekitarnya agar bisa fokus kerja, misal aware pada anak dan pasangan
    Reply
  • hani
    hani
    2 April 2024 pukul 05.31
    Sama halnya kalau offline juga sulit fokus sih, kan kepikiran yang di rumah...hehe...Nah, kalau ibu rumah tangga kerja remote dari rumah sulit fokus, harusnya seluruh anggota keluarga mendukung dong. Kan hasilnya juga untuk keluarga. Kalau pas ada job kejar tayang, Ibu ngumpet dulu jangan diganggu...
    Reply
  • Bambang Irwanto
    Bambang Irwanto
    1 April 2024 pukul 12.48
    Apapun itu yang kita kerjakan pasti ada tantangannya juga. Termasuk ibu rumah tangga yang kerja remote. Tapi Insya Allah semua bisa diatasi. termasuk mengatur pekerjaan dan membagi waktu. Hanya perlu dibiasakan saja.
    Reply
  • Irrya Lucita
    Irrya Lucita
    1 April 2024 pukul 12.11
    Sulit untuk fokus memang tantangan utama sih ni. Apa lg punya anak yang masih balita.
    Reply
  • deamerina
    deamerina
    1 April 2024 pukul 10.56
    nggak bisa bayangin gimana riwehnya dan bagi waktunya. walaupun remote tuh kadang pikiran jadi makin kebagi. beda yak kalo kantor kan somehow bisa agak fokus sama kerjaan karena sitkonnya mendukung, kalo di rumah pasti banyak distraksinyaa. semangat buat ibu2 yang kerjaaa dan mengurus babyyy~
    Reply