Ia5K33hce05kVEU1UP8J8DLa01dvV8DSgOffubpV
Bookmark

Ingin Melancong Naik Kereta? Perhatikan Hal-hal Berikut Ini Ya!

Pesan tiket KAI

Rutinitas bekerja kantoran atau jadi freelancer sambil momong bocah sepertiku kadang bisa bikin burnout kalau sudah di titik jenuh. Jika sudah begini, semangat kerja pun bisa ikut menurun. Kadang sampai ada pikiran untuk berhenti kerja dan rebahan saja.

Sayangnya, aku bukan anak sultan yang bisa tetap mendapat uang meskipun sambil rebahan, Kalau sudah begini salah satu cara jitu untuk mengatasi burnout adalah pergi melancong sejenak untuk melepaskan penat.

Melancong bisa menjadi obat dari rasa burnout atau lelah pikiran. Jika memang perlu refreshing sejenak, aku rasa tidak masalah kalau ingin cuti atau istirahat sejenak dari riwehnya dunia kerja.

Nah, kalau sudah dapat ijin dari perusahaan atau atas kesepakatan suami jika sudah berkeluarga, cuss pesan tiket KAI di Traveloka, dan saatnya melancong. Suara derap langkah roda kereta dan pemandangan dari balik kaca kereta bisa jadi semacam suara relaksasi untuk otak.


Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memesan Tiket Kereta Api

Supaya kegiatan healing pikiran dengan cara melancong dapat berjalan sempurna, kita harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang. Tak terkecuali mempersiapkan, serta memesan tiket kereta api. Saat ini, masyarakat disuguhkan dengan kemudahan memesan tiket kereta api secara online, seperti halnya pesan tiket KAI di Traveloka.

Walaupun begitu, tidak ada salahnya untuk memperhatikan hal-hal berikut ini ketika hendak memesan tiket kereta api.

1. Perhatikan Jadwal Pesan

Kita harus memperhatikan jadwal pesan tiket kereta api. Misalnya saja ingin pergi melancong dengan tanggal yang dekat dengan libur sekolah atau libur nasional, lebih baik pesan jauh-jauh hari. Hal ini berguna agar tidak kehabisan karena tiket ternyata sudah full booked.

Hal terburuk yang dirasakan jika tiket kereta sudah habis adalah mau tidak mau harus menunda jadwal liburan. Memerhatikan kapan waktu yang tepat untuk pesan tiket juga berguna agar nantinya bisa mendapatkan tiket kereta sesuai tanggal dan best price.

Hal ini harus betul-betul dilakukan. Sebab, tidak menutup kemungkinan akan mendapatkan tiket dengan harga pricey karena jarak pemesanan dengan tanggal keberangkatan berdekatan. Jika sudah begini, tiket yang harusnya bisa didapatkan dengan harga murah, malah harganya melambung tinggi, Rugi sekali, bukan?

2. Pastikan Koneksi Internet Stabil

Saat pesan tiket KAI di Traveloka pastikan koneksi internet stabil, sehingga proses berjalan lancar atau tidak terputus. Bila perlu, gunakan provider WiFi saat memesan tiket online. Sinyal WiFi biasanya lebih kuat daripada koneksi internet dari provider HP.

3. Pesan Tiket di Tempat Terpercaya

Selanjutnya yang perlu dingat yakni pesan tiket KAI Traveloka harus melalui tempat yang terpercaya. Contohnya seperti platform startup perjalanan ‘Traveloka” yang sudah banyak digunakan dan tentunya juga direkomendasikan.

Bayangkan saja risikonya jika asal memesan secara sembarangan di tempat yang belum tentu bisa melayani secara profesional. Bisa jadi malah terkena biaya yang amat mahal namun ternyata servis yang diberikan oleh penyedia jasa hanya ala kadarnya-asal tanggung jawab terlaksana.

Hal ini dilakukan karena mereka memang mengejar quantity daripada quality. Hal inilah yang merugikan konsumen sekaligus penyedia jasa travel lain. Nah, jika pesan tiket KAI di Traveloka, tak usah ragu, segala kebutuhan untuk perjalanan bakal terpenuhi.

4. Berhati-hati Saat Mengisi Data Pesanan

Saat mengisi data pesan tiket KAI Traveloka harus benar-benar teliti dan hati-hati. Jangan sampai mengisi asal-asalan, bahkan sampai ada yang keliru. Kesalahan data yang dimasukan bisa berakibat buruk seperti cancel tiket ataupun risiko yang tidak diinginkan lainnya.

Tentu saja hal yang seperti ini akan menghambat perjalanan. Semoga kesalahan dalam pengisian data pesanan nggak terjadi, ya! 

5. Siapkan Budget dan Pilihlah Metode Pembayaran yang Pas

Sebelum memesan tiket KAI, Anda harus mempersiapkan budget yang dibutuhkan. Kalau bisa persiapkan budget lebih dari perkiraan. Hal ini untuk berjaga-jaga apabila harga tiket KAI mengalami kenaikan.

Setelah budget sudah siap. Hal lain yang perlu dipertimbangkan yakni metode pembayaran. Pilihlah metode pembayaran yang tidak ribet. Daripada harus pergi ke gerai toko retail yang menyediakan transaksi digital komersial, lebih baik menggunakan e-wallet.


Begini Langkah Pesan Tiket KAI di Traveloka

Pesan tiket KAI Traveloka

Sebenarnya saat pesan tiket KAI di Traveloka tidaklah rumit. Cukup ikuti langkah-langkah sederhana yang akan aku jabarkan di dalam artikel ini. Agar lebih mudah dipahami, langkah pesan tiket akan diuraikan secara rinci lewat poin-poin berikut ini.

  • Hal pertama yang perlu dilakukan yakni mengunduh aplikasi Traveloka terlebih dahulu. Aplikasi ini sangatlah friendly user jadi bisa digunakan untuk segala jenis perangkat. Setelah unduhan dan instalasi selesai. Lengkapilah profil dengan cara mendaftar secara resmi di aplikasi terkait.
  • Setelah itu, pilih ikon kereta api di halaman depan. Cari kereta api dari kota asal ke kota tujuan. Isilah nama kota, stasiun, tanggal, berapa banyak penumpang, dan data diri. Jika sudah selesai, selanjutnya pilih kereta yang dimulai dari jenis kereta, stasiun, harga dan lain sebagainya.
  • Setelah itu, arahkan ke dalam pesan fix Anda. Kemudian lengkapi data setiap pemesan dan penumpang. Data yang dimaksud disini tidak merupakan data seluruh penumpang yang akan melakukan perjalanan dengan kita. Isilah dengan hati-hati. Jika semuanya sudah terisi, tinggal melakukan pembayaran.
  • Bayarlah sebelum batas waktu habis. Setelah semuanya selesai, tunggulah sekitar 20 menit untuk mendapatkan email pemberitahuan terkait e-tiket.
  • E-tiket ini digunakan saat akan boarding ke kereta api. Bisa dicetak atau cukup simpan di email saja untuk ditunjukkan ke petugas kereta api.


Melancong Naik Kereta? Ya Pakai Traveloka!

Gimana, gimana? Udah ngebet pengen melancong belum? Apalagi kalau naik kereta yang biasanya lebih santai sekaligus menyenangkan.

Saat ingin melancong naik kereta, bisa lebih hemat dengan pesan tiket KAI di Traveloka. Disini banyak sekali peluang untuk mendapatkan promo perjalanan lebih besar. Hati senang, dompet aman, burnout pun hilang!


Referensi

Aplikasi Traveloka

Posting Komentar

Posting Komentar

Terimakasih sudah membaca sampai akhir :)
Mohon tidak meninggalkan link hidup di komentar.

Love,
Anggi